MAJALENGKA — Semangat sepak bola di Majalengka kembali membara. Sebanyak 250 talenta muda dari berbagai kecamatan di Kabupaten Majalengka mengikuti tahap akhir seleksi yang diadakan Persatuan Sepak Bola Indonesia (Persima) Majalengka.
Seleksi ketat ini bertujuan untuk membentuk tim tangguh yang akan berlaga di turnamen Soeratin U-17. Stadion Warung Jambu menjadi saksi bisu ambisi para calon bintang lapangan hijau, Senin (23/6/2025).
“Alhamdulillah saya selaku Ketua Persima berterima kasih pada jajaran pengurus, yang sudah mengajak kepada masyarakat Majalengka khususnya para pemuda mengikuti seleksi di Stadion Warung Jambu ini,” kata Ketua Persima Majalengka, Didin Rolani, saat ditemui awak media di lokasi.
Didin menjelaskan, proses seleksi telah berlangsung di lima wilayah berbeda, menunjukkan antusiasme yang luar biasa dari para peserta. Dari ratusan pendaftar, hanya 25 pemain yang akan lolos: 11 pemain inti dan 14 pemain cadangan.
“Ini adalah modal awal pertama untuk mengembangkan sepak bola Kabupaten Majalengka,” tegas Didin.
Uji Coba Pramusim & Target Kompetisi Lebih Tinggi
Sebelum terjun ke kancah Soeratin U-17 pada bulan Agustus, tim yang terpilih akan menjalani pertandingan persahabatan.
Didin Rolani bahkan mengungkapkan bahwa mereka telah dihubungi oleh Akademi Bhayangkara dari Kota Bekasi, yang rencananya akan datang ke Stadion Warung Jambu pada 5 Agustus mendatang untuk laga uji coba.
Sistem seleksi Persima Majalengka kali ini dirancang untuk lebih inklusif. “Kami harus mengadakan seleksi di 5 wilayah agar terisi dari berbagai kecamatan di Kabupaten Majalengka. Jadi, tidak terfokus satu wilayah kota Majalengka saja, jadi sekarang ada gebrakan untuk seleksinya tiap wilayah dan insyaallah diwakili oleh masing-masing kecamatan,” jelas Didin.
Tak hanya berhenti di U-17, Persima Majalengka juga punya ambisi lebih jauh. “Kedepannya nanti kalau Persima mengikuti Liga 4, saya akan menggelar lagi seleksi U-23,” ungkap Didin.